Sertu Maniso, Babinsa Sukahati Koramil 0621-01/Cibinong Serahkan 200 Batang Bibit Pohon Alpukat kepada Warga di Wilayah Binaan
Bogor, Jurnal Cakrawala - Sertu Maniso, Babinsa Sukahati Koramil 0621-01/Cibinong menyerahkan bibit pohon Alpukat kepada Warga Kelurahan Sukahati Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor.
"Bibit pohon alpukat yang diberikan oleh Babinsa sebanyak 100 batang. Dengan jenis TA 21."ujar Serda Maniso usai menyerahkan bibit tersebut, Minggu 21 Januari 2024.
Menurut Babinsa, maksud dan tujuan pemberian bibit alpukat tersebut yakni agar warga nantinya menjadi petani Alpukat dan busa menikmati buahnya sendiri.
Bahkan, buah hasil tanamnya juga bisa dijual sehingga uangnya bisa tambahan pemasukan.
"Selain buahnya bisa dimakan atau dijual, akar pohon alpukat juga dapat mengikat tanah dari gerusan air, sehingga dapat mengurangi banjir." Ujarnya.
"Dengan adanya pohon alpukat atau apapun, tentunya kita juga telah ikut menjaga pelestarian alam."pungkasnya.
Penyerahan bibit pohon alpukat ini dihadiri oleh camat Cibinong, Lurah Sukahati, Bimas dan Babinsa serta dari Dinas pertanian kabupaten Bogor.***