Danramil 2113/Ciomas Mayor CKE (K) Zurnalita Hadiri Kegiatan Sosialisasi Deklarasi Desa Bersinar dan Jalan Sehat Tingkat Desa Ciomas

Danramil 2113/Ciomas Mayor CKE (K) Zurnalita Hadiri Kegiatan Sosialisasi Deklarasi Desa Bersinar dan Jalan Sehat Tingkat Desa Ciomas

Smallest Font
Largest Font

Bogor, Jurnal Cakrawala - Danramil 2113/Ciomas Mayor CKE (K) Zurnalita menghadiri kegiatan Sosialisasi deklarasi Desa Bersih Narkoba (BERSINAR) dan Jalan Sehat di Bunderan Villa Ciomas indah Desa Ciomas Rahayu Kec Ciomas kab Bogor.

Pelaksanaan kegiatan  Sosialisasi deklarasi Desa Bersih Narkoba dan Jalan Sehat ini di gelar pada hari Minggu 07 Juli  2024.

Program Desa Bersih Narkoba (Bersinar) merupakan salah satu upaya pencegahan dan penanganan penyalahgunaan narkoba di tingkat desa , yang bertujuan untuk meningkatkan pendampingan masyarakat desa dalam penyelenggaraan fasilitas Desa  Bersih Narkoba (Desa Bersinar) yang dikelola secara partisipatif, terpadu.

Keterangan tersebut diungkapkan Mayor zurnalita disela-sela kegiatannya, di Ciomas Bogor, Minggu.

"Kampung Bebas Narkoba adalah program untuk membentuk dan menumbuhkan potensi masyarakat desa secara swadaya dalam mencegah dan menanggulangi peredaran narkoba,” tambahnya. 

Ia pun menjelaskan bahwa keterlibatan serta peran aktif masyarakat sangat diperlukan dalam upaya memberantas peredaran narkoba.

Hadir Dalam Kegiatan selain Danramil 0621-13/Ciomas, Yakni Camat Ciomas di Wakili Sekcam Ciomas, Kapolsek Ciomas, Katim BNN Kab. Bogor, Kades Ciomas Rahayu, Babinsa Ciomas Rahayu, Binwil Ciomas Rahayu.

Kemudian Ketua BPD Ciomas Rahayu, Ketua MUI Ciomas Rahayu, Ketua Rw Se-Desa Ciomas Rahayu, Ketua krang taruna serta Para peserta jalan sehat.***

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Hera Author