Puan Maharani Buka Rapat Paripurna DPR RI Masa Persidangan 2023-2024

Puan Maharani Buka Rapat Paripurna DPR RI Masa Persidangan 2023-2024

Smallest Font
Largest Font

JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani membuka rapat paripurna ke-11 DPR RI pada masa sidang III tahun sidang 2023-2024 pada Selasa, 16 Januari 2024 dengan pidato yang di antaranya menegaskan komitmen para wakil rakyat untuk mendukung Pemilu 2024 yang demokratis.

Masa sidang ketiga DPR RI yang dipimpin oleh Puan Maharani ini akan berlangsung dari tanggal 16 Januari sampai 6 Februari 2024.

Dalam pidato pembukaannya Puan Maharani yang menjadi agenda tunggal sidang paripurna tersebut.

"DPR RI memiliki komitmen yang tinggi untuk mewujudkan Pemilu 2024 yang demokratis, jujur dan adil, kedaulatan rakyat yang dilakukan secara demokratis, jujur dan adil," ujar Puan.

Menurut Ketua PDI Perjuangan, Pemilu Presiden (Pilpres) dan Pemilu Legislatif (Pileg) serta pemiluhan anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) bukanlah hanya untuk perebutan kekuasaan negara secara konstitusional bagi partai politik melainkan merupakan hak rakyat untuk dapat hidup lebih baik, lebih mudah dan lebih sejahtera.

"Bagi rakyat, Pemilu merupakan kesempatan bagi dirinya untuk dapat mengangkat harkat dan martabat hidupnya. Bagi rakyat, Pemilu adalah jalan untuk memiliki hidup yang lebih nyaman dan lebih sejahtera," kata putri Ketua Umum PDI Perjuangan itu.

Kedaulatan rakyat ini dapat dicapai melalui Pemilu, oleh karena itu lanjut Puan, kedaulatan tersebut harus dijamin melalui Pemilu yang jujur, bebas, rahasia dan adil.

"Hak rakyat tersebut tidak boleh dihalang-halangi, ditekan, dimanipulasi dan sebagainya," tandasnya.

Indonesia akan melangsungkan pesta demokrasi yaitu Pilpres, Pileg untuk tingkat pusat, provinsi sampai kabupaten/kota dan Pemilu anggota DPD pada 14 Februari 2024 mendatang.

Adapun dalam masa sidang ketiga ini, DPR RI akan membahas 19 Rancangan Undang-Undang (RUU) ujar Puan.

Selain itu kata Puan, DPR RI akan terus mengawasi penggunaan anggaran negara oleh pemerintah dan berharap menggunakan anggaran negara secara akuntabel dan transparan.

Sidang Paripurna ke-11 masa sidang III tahun 2023-2024 DPR RI tersebut dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI asal Fraksi Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, diwarnai dengan beberapa interupsi diantaranya terkait pembahasan RUU Dana Desa. (***)

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Admin Author
Daisy Floren
Daisy Floren
Admin Jc Moderator