Babinsa Padasuka Koramil 2113/Ciomas Sertu Erikson Ziliwu Bersama Warga di Wilayah Binaannya Bebersih Lingkungan
Bogor, Jurnalcakrawala - Babinsa Padasuka Koramil 2113/Ciomas Sertu Erikson Ziliwu bersama warga melaksanakan kerjabakti di jln tenggiri ujung rt 07/10 kelurahan Padasuka kec Ciomas.
Jaga kebersihan lingkungan juga menjadi isu ditengah masyarakat yang seringkali menjadi pembahasan warga. Dikarnakan kebersihan lingkungan memiliki dampak bagi warga yang berada dilingkungan iru sensiri.
Hal itu diungkapkan oleh Sertu Erikson Ziliwu ditengah-tengah kegiatannya yang sedang membantu warga bebersih jalan kampung, Rabu 13 Maret 2024.
Lingkungan kotor bukan hanya berdampak pada banjir saja, namun juga berdampak pada kesehatan tubuh seseorang. Lingkungan yang kotor dapat mengundang penyakit berbahaya seperti DBD, muntaber dan sebagainya.
Oleh karna itu, perlu adanya kepedulian dari masyarakat itu sendiri dalam menjaga kebersihan lingkungan, salah satunya dengan kerja bakti.
"Mari kita sama-sama menjaga kebersihan lingkungan dengan mengaplikasikan program jangan buang sampah sembarangan, atau buanglah sampah pada tempatnya."ujarnya.***